Minggu, 15 Juli 2012

Keringetan Sampai Celana Dalam


Akhirnya musim dingin pamit dari Dubai, dia pergi tampa meninggalkan pesan, padahal banyak sudah kenangan yang saya dapatkan selama musim dingin, bagaimana dia menyapa saya ketika pagi dan petang. Memberikan rasa nyaman yang menyelusup sampai ke dalam dada. Musim Dingin, mengapa engkau pergi begitu cepat? mungkin saya yang terlalu egois karena mengharapkan engkau
13365013472103409486
Ketika musim panas datang, orang orang bergegas pulang ke rumah tak tahan dengan panas yang menyerang.dok pribadi
untuk lebih lama lagi tinggal di Dubai, padahal saya sebenarnya tahu betul, engkau datang dan pergi sesuai dengan aturan dari yang maha pengatur. Dialah Tuhan semesta alam.

Jika musim dingin banyak memberikan kenangan indah maka musim panas adalah sebaliknya, dialah musim yang sangat tidak di nantikan, terutama oleh mereka yang bekerja di luar ruangan. Dubai sebagaimana negeri gurun lainnya hanya mempunyai dua musim.

Musim dingin dan musim panas. Bulan desember hingga April adalah jatahnya musim dingin sedangkan bulan selebihnya adalah waktu musim panas, jangankan kita kaum pendatang warga Arab sendiri ”menyingkir” dari gurun ketika panas mulai menyebar rata di Dubai.

Orang orang kaya Arab sudah sibuk dengan jadwal wisatanya, beberapa negara Eropah menjadi tujuan mereka. Sedangkan kami kaum pendatang terutama yang bekerja di luar ruangan harus siap siap menghadapi hebatnya serangan musim panas di Dubai.

Serangan itu berasal dari dua arah, pertama serangan dari bawah kedua serangan dari atas. Jika kita berjalan kaki di Dubai di saat musim panas itulah yang akan kita alami. Dua serangan datang berbarengan membuat sendi sendi kaki terasa ngilu, rambut di kepala pun menjadi sangat kering, menggunakan topi atau alas kepala sangatlah di anjurkan.

Musim panas tidak hanya menyerang rambut dan kaki, dia juga menyerang mata, karena itu setiap musim panas datang menjelang penjualan kaca mata hitam otomatis naik drastis, bukan apa apa mata yang tidak berkaca mata berpeluang besar mengalami silau.

Dengan panas mencapai 40 derajatan, baju yang kita gunakan juga akan basah dengan keringat, pertama keringat itu akan membasahi kaos dalam selanjutnya anda tahu sendiri. Musim panas juga membuat aroma segala aroma menyebar di mana mana.

Mulai dari aroma kelek sampai aroma kaos kaki, menjadi sebuah”penderitaan” bagi hidung kita jika sholat berjamah di masjid. Karena tidak jarang mereka para pekerja luar ruangan ikut juga berjamaah. Tidak dapat di hindari aroma keringat mereka mau tidak mau terendus sama hidung kita.

Bukan bermaksud melebihkan orang Arab, saya selalu berusaha mencari shaf yang di isi sama orang Arab lokal, bukan apa apa, orang Arab selalu wangi. Dengan berdiri di samping orang Arab hidung saya tidak mengalami gangguan aroma keringat.
Tragedi musim panas mulai ”memakan korban” jika sudah masuk bulan juli dan agustus, itulah puncak dari segala puncak musim panas. jika kita berada di luar ruangan, jangankan bergerak  cuma berdiri aja pasti akan banjir keringat.
Keringat keluar dari semua anggota badan, tidak hanya kaos dalam yang basah, celana dalam pun tak luput dari banjir keringat, badan terasa lengket, pengen sekali segara mencari tempat yang lebih teduh. Dengan kondisi seperti ini pemerintah Dubai pun mengeluarkan sebuah aturan.

Buat pekerja yang beraktivitas d luar ruangan, mereka mendapatkan jatah istirahat lebih panjang, terutama ketika matahari sedang berada di tengah.  Karena itu anda tidak akan menemukan para kuli bangunan, pekerja taman atau pekerja lainnya bekerja ketika sudah masuk tengah hari di Dubai.

Banyak minum air mineral menjadi sebuah keharusan, bukan apa apa tubuh kita akan banyak mengeluarkan keringat, jika tidak di imbangi dengan minum yang banyak di khawatirkan badan kita akan lemas. Air mineral yang kita minum bagusnya yang enggak terlalu dingin.

Musim panas juga di tandai dengan panen korma,  bagi mereka yang suka dengan buah ini musim panas menjanjikan berlimpahnya buah korma.Berbagai jenis korma memenuhi pasaran, tapi yang paling enak menurut saya adalah korma yang fres dari batang.

Rasanya emang agak sepet tapi khasiatnya bener bener dapat menjaga stamina, Karena itu bersyukurlah anda yang tinggal di Indonesia, punya musim panas yang tidak begitu panas juga musim dingin yang tidak terlalu dingin. Indonesia memang sorga.
Musim panas di Dubai akan segera pamitan jika sudah mulai masuk bulan november akhir, waktu itu cuacanya sudah mulai  hangat, seiriing dengan itu kicau burung pun sudah mulai terdengar, nanti setelah masuk bulan januari  Dubai pun mulai sejuk hingga bulan april.

Sekarang baru bulan mei awal, itu berarti bulan bulan kedepan saya akan merasakan panas yang menyengat, cuma dapat berharap semoga setiap butir keringat yang menetes menjadi saksi di yaumil hisab, bahwa saya pernah berkeringat dalam rangka mencari nafkah untuk anak istri di rumah.

Semoga pula setiap tetesan keringat para TKI  menjadi pengugur dosa. Tuhan lebih suka dengan anak manusia yang bekerja keras hingga keluar keringat di bandingkan dengan anak Adam  yang keluar keringat hanya karena makan nasi padang.

Selamat malam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar